Sabtu (14/12/2024), dalam rangka membangun kreativitas peserta didik MI AL IHSANI Podoroto mengadakan Kegiatan Outing Class di Rumah Konveksi Semut Geni Puri Mojokerto. Kegiatan ini mengusung tema Kewirausahaan yang dilakukan oleh kelas VA dengan jumlah 10 peserta didik.
“Kegiatan outing class rutin dilakukan setiap semester untuk menunjang pengalaman peserta didik yang sangat bermanfaat untuk melatih kreativitas peserta didik, selain itu juga menambah wawasan peserta didik di luar mata pembelajaran,” ujar Nur Shodiq selaku Kepala Madrasah.
“Antusias peserta didik sangat mengesankan, kegiatan ini tidak hanya membaca dan mendengar tetapi mengajak peserta didik untuk langsung merasakan dan mempraktikkan membuat sablon kaos,” pungkas Nurul Latifah selaku wali kelas VA.
Outing Class ini bertujuan untuk membentuk karakter dan perilaku peserta didik dalam berwirausaha, mengembangkan kreativitas, serta membekali peserta didik dengan memberikan pengalaman langsung tentang proses produksi pada lingkup konveksi. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru bagi peserta didik dan meningkatkan minat mereka dalam bidang kewirausahaan. Peserta didik diberikan kesempatan untuk melihat langsung bagaimana proses pembuatan sablon kaos dilakukan, mulai dari pemilihan bahan, proses pemotongan kain, hingga tahap produksi akhir.
“Saya senang sekali bisa melihat langsung proses sablon kaos di konveksi. Ini pengalaman yang tidak bisa saya dapatkan di kelas,” Ungkap Abi salah satu peserta didik kelas VA.
Dengan adanya outing class ini, MI AL IHSANI Podoroto berkomitmen untuk terus melibatkan siswa dalam berbagai kegiatan yang dapat memperkaya pengetahuan dan keterampilan mereka, dengan harapan pembelajaran bertema kewirausahaan ini mewujudkan peserta didik menjadi generasi yang mandiri, inovatif, kreatif dan berdaya saing.