SMK Unggulan NU Mojoagung Resmikan Bengkel Otomatif bersama GC Auto Service Indonesia

SMK Unggulan NU Mojoagung berusaha menghadirkan layanan pendidikan yang berkualitas. Tentu harus ditunjang dengan fasilitas serta kerjasama yang baik dengan dunia usaha dan dunia industri (DUDI). Hal tersebut di buktikan dengan saat peresmian bengkel Otomotif dan Motor, Sabtu (28/01/2024) di Halaman SMK Unggulan NU Mojoagung.

Kompetensi keahlian teknik bisnis dan sepeda motor (TBSM) SMK Unggulan NU Mojoagung menggandeng GC Auto Service Indonesia selaku rekanan selama ini untuk dapat menghadirkan sarana tempat uji kompetensi (TUK) TBSM dan Pelayanan Teaching Factory di SMK Unggulan NU Mojoagung sesuai dengan standar industri.

Dalam kesempatan tersebut kepala sekolah SMK Unggulan NU Mojoagung Zaenal Ma’arif berharap kerja sama ini dapat meningkatkan kompetensi siswa dan memberikan peluang kerja bagi lulusannya. Kerjasama ini juga bertujuan untuk mendukung dalam membangun kemandirian enterpreneurship para siswa dan memberikan nilai tambah bagi unit bisnis sekolah atau bengkel sekolah.

SMK dibawah naungan yayasan Miftahus Sa’adah MWC NU Mojoagung ini terus bergerak dan memberikan yang terbaik. SMK Unggulan NU Mojoagung saat ini peserta didiknya kurang lebih 1000 siswa dari berbagai daerah di Indonesia, bahkan ada yang dari Maluku dan Sulawesi.

Alhamdulillah sampai saat ini kami masih diberi kepercayaan penuh oleh masyarakat dibuktikan dengan penerimaan siswa baru tahun ini yang gelombang Indent yang dibuka bulan Desember 2023 kemarin mencapai 120 siswa. Kata Zaenal Ma’arif Kepala Sekolah SMK Unggulan NU Mojoagung.

Hadir dalam kesempatan tersebut direktur Yayasan Miftahussa’adah, Komite Sekolah dan Perwakilan direktur PT Tunas Artha Wijaya dengan produknya GC Maxpro.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LOGIN